Incar Dugaan Korupsi HJS Sinjai, Kejari Sinjai Periksa Ketua KNPI -->
Cari Berita

Incar Dugaan Korupsi HJS Sinjai, Kejari Sinjai Periksa Ketua KNPI

Ketua Kejaksaan Negeri Sinjai Sumartono SH. MH
  • Dapat Senpi Kotor, Kapolres Sinjai Suruh Push Up Anggotanya 10 kali
  • Anggap Kejaksaan Sinjai Tebang Pilih Kasus Gaji, Labrak Datangi Kejati Sulsel Ini Tuntutannya
  • Osis SMAN 2 Soppeng Peringati Maulid Nabi Muhammad, Ini Pesan Wabup
  • Hujan Deras, Massa Labrak Sinjai Teriak Pemberantasan Korupsi di Fly Over
  • SINJAI, Bugiswarta.com--Kejaksaan Negeri (Kejari) Sinjai terus melakukan upaya pengembangan kasus terkait adanya indikasi penyimpangan yang berbau korupsi sehingga mengakibatkan kerugian keuangan negara pada Pelaksanaan pameran menyambut Hari Jadi tahun anggaran 2015 dan 2016 Sinjai. Kamis, (5/1/2017)

    Setelah pihak Kejari Sinjai melakukan pemerikasaan terhadap beberapa Panitia, Kejaksaan juga telah memeriksa Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Sinjai Sofwan Sabirin.

    Ditemuai di ruang kerjanya Kasi Intel Kajari Sinjai Parawangsah mengatakan telah memeriksa beberapa orang yang di duga terlibat di HJS tersebut, termasuk Ketua KNPI Sinjai Sofwan Sabirin selaku pengelola Stand Pameran.

    "Kemarin kita periksa Sofwan Sabirin selama Dua hari berturut - turut yakni pada Tanggal 3 dan 4 Januari 2017 dimana kapasitasnya selaku pengelola Stand Pameran" Katanya

    Lebih lanjut parwangsa menuturkan dari hasil pemeriksaan kemarin dihadapannya sofwan mengaku tidak mengetahui persis tentang pengelolaanya.

    " Makanya hari ini kita periksa Syamsul Alam Selaku yang mengurusi penjualan lapak dilapangan, dari hasil pemeriksaan lapak tersebut dijual dengan kisaran harga Rp. 500.000 hingga ditas Rp. 1. 000.000 hari ini juga kita jadwalkan pemeriksaan terhadap jamaluddin selaku instalator pada stan 
    pameran tersebut, " Pukasnya.

    Sementara Ketua KNPI Sinjai sofwan sabirin yang dikonfirmasi via Sms terkait pemeriksaan dirinya pada kejaksaan negeri membenarkanya.

    " Saya sudah diperiksa kemarin ndi cuman belum tahu hasilnya, " Balasnya Singkat.
    Untuk diketahui sebelumnya pihak kejaksaan juga telah memeriksa beberapa pejabat yang diduga terlibat dengan kasus tersebut diantaranya Bagian Humas Pemda Sinjai.

    Laporan  : Izhar
    Editor.     : Usman