Menhan Prabowo Berikan Beasiswa Pendidikan Penuh kepada Warga Palestina -->
Cari Berita

Menhan Prabowo Berikan Beasiswa Pendidikan Penuh kepada Warga Palestina

BUGISWARTA.com, JAKARTA -- Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto bersama Perdana Menteri Palestina Dr. Mohammed Shtayyeh hadir dalam acara peringatan hubungan diplomasi antara Indonesia dengan Palestina di Jakarta, Selasa (25/10).


Menhan Prabowo menekankan bahwa Indonesia terus mendukung kedaulatan bagi Palestina, dan terus berupaya untuk terus membantu warga Palestina dengan maksimal. Untuk itu, dirinya pun menawarkan bantuan berupa beasiswa pendidikan penuh di Universitas Pertahanan Republik Indonesia maupun sekolah menengah yang menerapkan pendidikan militer di dalamnya.


“Karena menurut saya, yang paling penting adalah pendidikan. Dan di bawah Kementerian Pertahanan Indonesia kita punya Universitas Pertahanan, military high school, Military Academy; Army, Navy, and Air Forces Academy. Jadi saya berdiskusi dengan Perdana Menteri Palestina bahwa kita menawarkan beasiswa penuh di Universitas Pertahanan Republik Indonesia untuk first level, juga sekolah menengah militer untuk murid palestina,” tegas Menhan Prabowo. 


“Kita akan terus mendukung Palestina dengan apa yang kita bisa. Apa yang kita punya. Kita berdoa untuk Palestina, dan berharap kemerdekaan di tanah Palestina,” lanjut Menhan Prabowo.


Hadir dalam acara ini antara lain Mantan Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla, Mantan Perdana Menteri Luar Negeri Indonesia Alwi Shihab dan Yenny Wahid.


Sebelumnya, Shtayyeh telah bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Senin (24/10). Pada pertemuan tersebut, Presiden Jokowi menegaskan komitmen Indonesia untuk terus mendukung perjuangan bangsa Palestina dalam meraih kemerdekaan.


“Indonesia dan Palestina adalah sahabat dekat. Palestina adalah salah satu negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Indonesia juga secara konsisten terus mendukung perjuangan bangsa Palestina,” ujar Presiden Jokowi.


Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi turut menyampaikan komitmen Indonesia untuk memberikan bantuan kemanusiaan dan pembangunan kapasitas. Presiden menyampaikan bahwa MoU Perjanjian Hibah bantuan baru Pemerintah Indonesia kepada Palestina telah ditandatangani beberapa hari yang lalu. Selain itu, Indonesia juga dalam proses penyaluran bantuan kepada Palestina melalui UNRWA dan ICRC.


“Bantuan ke Palestina bukan hanya dari Pemerintah, tetapi juga dari masyarakat sipil. Saat ini MUI tengah memproses pembangunan Rumah Sakit Indonesia di kota Hebron, Palestina,” ungkap Joko Widodo..


Tidak hanya bantuan kemanusiaan, Presiden Jokowi mengatakan bahwa Indonesia juga memberikan bantuan pengembangan kapasitas dalam rangka mempersiapkan negara Palestina yang merdeka. Bahkan, dalam beberapa tahun terakhir Indonesia telah memberikan pelatihan kepada lebih dari 2 ribu warga Palestina