Prasetyawati Ajak Masyarakat Kolaborasi Bangun Jawa Barat -->
Cari Berita

Prasetyawati Ajak Masyarakat Kolaborasi Bangun Jawa Barat

BUGISWARTA.com, KABUPATEN BOGOR – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Ir. Prasetyawati, MM mengajak kepada seluruh stakeholder dan dukungan masyarakat untuk terus gotong royong membangun Kabupaten Bogor dan Jawa Barat.

 

Hal itu disampaikan Ketua PD PIRA Jawa Barat ini usai menggelar sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat tentang Rancangan Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jawa Barat Tahun 2022 - 2024 di Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jumat 4 Februari 2022


"inilah perlu kita sama-sama kerjasama dari tingkat RT, RW, Lurah, Camat, dan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama  membangun daerah kita dengan mempedomani RTRW nantinya,” ajak Bendahara DPD Gerindra Jawa Barat ini.


Dengan begitu kata Prasetyawati penataan pembangunan yang direncanakan oleh pemerintah akan lebih terarah, wilayah ekonomi, wilayah pertambangan, wilayah pembangunan perkotaan, wilayah pertanian, wilayah Industri dan lainnya.


“Jika masyarakat memahami RTRW Provinsi Jawa Barat, ini akan lebih memudahkan pemerintah, sehingga ​​RTRW ini kedepannya dapat diketahui oleh masyarakat mengenai perencanaan pembangunan dalam penataan ruang, yang akan menjadi acuan untuk RTRW kabupaten/kota di Jabar,” lanjutnya