Prasetyawati : Gerindra Jawa Barat Siap Menang Pemilu 2024 -->
Cari Berita

Prasetyawati : Gerindra Jawa Barat Siap Menang Pemilu 2024

Pendidikan Politik dan Konsolidasi Gerindra Jawa Barat - Istimewa
Bugiswarta.com Jawa Barat -- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Provinsi Jawa Barat di bawah nahkoda Brigjen (Purn) Taufik Hidayat menyiapkan semua potensi yang ada untuk memenangkan partai tahun 2021 mendatang.


Hal itu disampaikan Bendahara DPD Partai Gerindra Jawa Barat Prasetyawati usai menggelar kegiatan Pendidikan Politik dan Rapat Konsolidasi Partai Gerindra Jabar di Ballroom El Royale Jalan Merdeka, Kota Bandung, Sabtu (11/9/2021) lalu.


DPD Partai Gerindra Jabar mengincar minimal target kursi di DPRD Jabar pada pemilihan legislatif (pileg) 2024. 


Untuk mencapai target tersebut, partai menyamakan visi misi dalam rapat koordinasi yang diikuti seluruh struktural dan DPC Partai Gerindra Jabar. 


Selanjutnya kata ketua Perempuan Indonesia Raya (Pira) Jawa Barat ini bahwa bakal calon di daerah yang punya kantong suara yang bagus, akan didorong untuk maju sebagai caleg di tingkat provinsi.


“Kami siap sambut 2024,” kata Prasetyawati kepada Bugiswarta.com, Rabu 15 September 2021.


Sebelumnya Sekretaris  DPD Partai Gerindra Jabar Abdul Haris Bobihoe mengatakan agar setiap balon caleg, supaya memiliki kesetiaan terhadap Partai Gerindra. Juga tetap bulat mengusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024 nanti.

 

“Jadi kita linier antara pusat dan daerah. Legislatif dan eksekutif dipimpin oleh Gerindra,” ujarnya.

 

Namun dalam kondisi pandemi, Haris mengatakan, partai harus memperkuat basis di daerah dengan upaya pendekatan pribadi supaya semakin dirasakan oleh rakyat. “Misalnya kita beri bansos (bantuan sosial).