Wabup Sleman Dikabarkan Ambil Formulir di Gerindra -->
Cari Berita

Wabup Sleman Dikabarkan Ambil Formulir di Gerindra


Bugiswarta.com, Sleman -- Partai Gerindra menyatakan diri siap maju bertarung dalam ajang Pilkada 2020 Sleman.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Sleman Sukaptono menjelaskan, Gerindra telah melakukan penjaringan dan siapa saja bisa mendaftar ke Gerindra.

"Sementara pihak kami sudah melakukan penjaringan dan sudah ada yang mendaftar beberapa orang. Siapa mau daftar boleh, tidak dipungut biaya," kata dia, kala dihubungi wartawan, Senin (6/1/2020).

Kaptono mengungkapkan, di Sleman memiliki enam kursi, sehingga kursi tidak bisa diusung sendiri dan harus berkoalisi dengan partai lain.

Ia menyebutkan, sedikitnya sudah ada lima nama yang merapat ke Gerindra, termasuk Wakil Bupati Sleman Sri Muslimatun, yang sudah mengambil formulir dan sudah mengembalikan.

"Muslimatun sudah ambil dan kembalikan juga, ada empat yang sudah mengembalikan. Nama yang lainnya saya tidak hafal," tuturnya.
Ketika dimintai konfirmasi, Sri Muslimatun enggan berkomentar lebih jauh mengenai kebenaran kabar bahwa dirinya telah mengambil dan mengembalikan formulir di Gerindra. Sikap itu juga muncul kala ia ditanya perihal manuvernya bertarung dalam Pilkada 2020 Sleman.

RLS