diperkirakan Logistik KPU Sulsel Tersalur Akhir Bulan Puasa -->
Cari Berita

diperkirakan Logistik KPU Sulsel Tersalur Akhir Bulan Puasa

Bugiswarta.com, Soppeng --- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Soppeng Melalui sekertaris sekertariat KPU, Mansyur mengatakan menghadapi pemilihan serentak Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, pembagian logistik dari KPU Provinsi bakal tersalur Dua Minggu sebelum hari pencoblosan.

"Saya perkirakan akhir-akhir bulan puasa akan di proses logistik atau dua minggu sebelum hari H", kata Mansyur saat di temui di ruang kerjanya oleh Bugiswarta.Com, Selasa 22 Mei 2018

Ia juga menambahkan, Biasanya KPU provinsi tidak langsung drop logistik masuk ke daerah dan ada proses di lakukan.

"Proses pelipatan surat suara, kasorti pelipatan, packing dan pemasukan kotak. Insya Allah untuk pelipatan surat suara di sini akan di lakukan di gedung pertemuan Watansoppeng karena sedikit tidak sebanding daerah yang lain,Seperti biasanya 4 mobil truk kita pakai untuk mengangkut logistik sebar di wilayah kabupaten soppeng," tutup Mansyur

Mansur/usman