Usai Gelar Pemeriksaan, KPU Bacakan Hasil Kesehatan Dua Bapaslon -->
Cari Berita

Usai Gelar Pemeriksaan, KPU Bacakan Hasil Kesehatan Dua Bapaslon

KPU Bone Membacakan Hasil Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Bone

BUGISWARTA.com, BONE---Komisi Pemilihan Umum Daerah Bone menggelar rapat pleno hasil pemeriksaan dua bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bone preiode 2018-2023. Rabu 18 Januari 2018.

Dari hasil pemeriksaan PCC RSUD Wahidin Sudirohusodo Makassar, dua pasangan calon yakni Andi Fahsar M Padjalangi-Ambo Dalle (Tafaddal) dan  Rizalul Umar-Andi Mappamadeng Dewang (UmarMadeng) yang akan memperebutkan posisi sebagai orang nomor satu di Kabupaten Bone dinyatkan memenehi syarat.

Ketua KPU Bone Aksi Hamzah saat memimpin Pleno mengatakan, setelah menerima surat hasil pemeriksaan kesehatan kedua Bapaslon tersebut dinyatakan memenuhi syarat dalam pencalonan Bupati dan Wakil Bupati.

"Keduanya Bapaslon dinyatakan memenuhi syarat setelah melakukan pemeriksaan kesehatan beberapa waktu lalu,"kata Aksi

Namun kata Aksi, Selain persyaratan Surat Keterangan Kesehatan, tentu saat ini Umar Madeng yang maju melalui jalur Perseorangan masih harua memenuhi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara ( LHKPN) dan Suara dukungan yang belum selesai.

"Umar-Madeng harus mnyetor kembali persyaratan yang belum selesai yakni LHKPN dan surat dukungan hingga tanggal 20 Januari pukul 16:00, jika melawiti waktu yang ditentukan, maka Umar-Madeng dinyatakan tidak lolos persyaratan,"kata Aksi.

Sementara itu, Bapsalin Tafaddal yang maju melalui jalur partai sudah memenuhi syarat pendaftaran.

"Tafaddal yang maju dengan usungan parpol sudah memenuhi syarat, tpi belum bisa diumumkan karena ada tahapannya,"Lanjutnya.

SYAHRUDDIN