Bolos Jam Pelajaran, 8 Siswa SMP Terjaring Satpol PP -->
Cari Berita

Bolos Jam Pelajaran, 8 Siswa SMP Terjaring Satpol PP

BUGISWARTA.com, Soppeng---Satuan polisi pamong praja (Satpol PP) Kabupaten Soppeng, Amankan 8 siswa pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP 2) Watan Soppeng di kantin sekolah pada saat waktu jam pelajaran. Senin (13/11/17)

Razia yang di pimpin langsung oleh Kabit Trantib Pol PP Soppeng Amiruddin mengatakan ada laporan dari masyarakat banyak anak sekolah yang berkeliaran di pada saat jam pelajaran, juga banyak di kantin sekolah tinggal nongkrong tidak masuk belajar.

"Kami sampaikan kepada pihak sekolah dan guru tolong di sampaikan dengan tegas kepada siswanya agar tidak berkeliaran pada jam pelajaran," ucap Amiruddin di depan Guru SMPN 2 Watan Soppeng saat di temui kepada Bugiswarta.com

Lanjut Kabit Ketertiban dan keamanan mengatakan bahwa sebelumnya kami sudah kordinasi dengan Dinas Pendidikan Kab. Soppeng dalam penertiban anak sekolah yanh berkeliaran di luar sekolah.

Sementara salah satu Guru SMPN 2 Watan Soppeng Harianto sangat mengapresiasi kegiatan ini yang di lakukan Satpol PP, karena siswa sekarang banyak yang tidak mendegar.

"Kami sangat merespon kebijakan yang diambil, juga sangat membantu kami dalam pengawasan siswa kami," Tutur Harianto

Saat di kunjungi pemilik kantin/warung tempat nongkrong siswa, Usman menjelaskan bahwa siswa yang mangkal pada saat jam pelajaran di sini alasanyan gurunya tidak ada, "Kami tetap mengusir siswa yang mangkal di sini, Tapi Siswanya tidak mendegar apa yang di Kasih taukan," kata Uasman.

MANSUR/SYAHRUDDIN