BUGISWARTA.com,
Soppeng -- Pemerintah
Daerah (Pemda) Soppeng menyalurkan 17.000 kilogram benih jagung hibrida ke
Provinsi Gorontalo, ini salah satu keberhasilan Pemerintah Kabupaten Soppeng karena
mampu menyuplai benih jagung unggul.
Melalui binaan Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng, masyarakat Soppeng mampu menghasilkan benih jagung yang unggul dan dapat menyuplai ke daerah luar Soppeng.
Varietas Bima 20 merupakan salah satu
benih unggul jagung hibrida yang kini banyak dibudidayakan oleh petani jagung
Kecamatan Lilirilau. Adapun hasil benih jagung yang dipanen oleh masyarakat
Soppeng dikoordinir oleh PB. Oryza Sativa.
Kepala Dinas Pertanian Ir. Fajar mengatakan bahwa pada tahun 2017, Soppeng telah memproduksi sekitar 150 ton jagung dengan luas lahan 50 hektar (Ha), sementara kami akan rencanakan menyerap sebanyak 24.148 kilogram sesuai dengan yang direncanakan oleh Kementerian Pertanian .
"Saat ini kami telah melakukan menyerap 17.000 kilogram benih jagung yang akan dibawa ke Provinsi Gorontalo," ungkap Fajar.
Sementara itu, perwakilan dari PT. Jagung Nusantara PB Oryza Sativa, Kamaruddin mengatakan bahwa Kabupaten Soppeng adalah salah satu kabupaten/kota yang ada di Sulawesi Selatan yang mampu menghasilkan sekitar 3 ton jagung, dibandingkan daerah lain.
"Dimana perusahaan kami memilih Kabupaten Soppeng untuk penangkaran benih jagung karena dapat memberikan hasil tinggi," pangkas Kamaruddin.
Sehubungan dengan hal itu, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak yang turut menghadiri pelepasan benih jagung unggul hibrida mengatakan bahwa jagung merupakan salah satu program utama pemerintah pusat dengan secara nasional, dengan melibatkan TNI dan Polri berperan besar dalam mendukung program pemerintah.
"Selaku Pemerintah Daerah, kami mendukung program pemerintah pusat dimana masyarakat telah sukses memberikan hasil pada sektor pertanian jagung. Sementara pada tahun ini, kami telah mencapai 200% lebih dan hal ini berkat nilai tambah masyarakat," Kaswadi menjelaskan.
Lanjut Kaswadi, ia mengatakan bahwa di Kabupaten Soppeng merupakan tempat unggul hasil pertanian. Hasil pertanian yang dimaksud diantaranya kualitas padi yang baik, sektor perkebunan, sektor peternakan, perikanan dan jagung, tutupnya.
Dalam kegiatan ini turut hadir Kapolres Soppeng AKBP Indra Lutrianto Amstono, SKPD Soppeng, Camat Lilirilau, Lurah Ujung, para Kelompok Tani serta masyarakat Kecamatan Lilirilau.
MANSUR/MULIANA AMRI