DPRD Akan Menelusuri Bangunan RSUD Latemmamala Tanpa IMB -->
Cari Berita

DPRD Akan Menelusuri Bangunan RSUD Latemmamala Tanpa IMB


BUGISWARTA.com, Soppeng -- Belakangan ini Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Latemmamala Soppeng menjadi perhatian publik mulai dari antrian pasien rawat jalan, pasien panjat pagar, mesum di RSUD dan bangunan tanpa ada Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

Wakil ketua DPRD Soppeng Andi Mapparema saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut enggan berkomentar banyak namun pihaknya akan menelusuri adanya informasi tersebut.

Baginya bangunan yang dibangun apalagi melalui pihak ketiga seharusnya memiliki kelengkapan administrasi.

"Kenapa bisa tidak memiliki IMB sedangkan melalui kontraktor yang sudah di pihak ketigakan," ungkap Andi Mapparemma Wakil ketua DPRD dari fraksi PDIP

Pihak DPRD Soppeng akan menelusuri bangunan yang ada di Rumah Sakit Latemmamala Soppeng yang tak memiliki IMB mendirikan bangunan.

Sebelumnya dari pihak Rumah Sakit Latemmamala Soppeng mengakui bahwa ada bangunan memang tak memiliki IMB, dikarenakan termasuk dari IMB Rumah Sakit. 

"Pihak Rumah Sakit mengakui kelalaian dalam pengawasan terhadap bangunan yang berdiri tanpa IMB," ungkap Direktur RSUD Latemmamala dr. Nirwana.

MANSUR/MULIANA AMRI