Lagi, Truk Terbalik Di Tikungan Batuboddong Jatie -->
Cari Berita

Lagi, Truk Terbalik Di Tikungan Batuboddong Jatie

BUGISWARTA.com, Sinjai ---Kecelakaan tunggal terjadi dijalan poros Sinjai-Bulukumba, tepatnya di Dusun Jatie , Desa Samaturue Kecamatan Tellulimpoe sekitar pukul 16.00 sore. Kecelakaan berupa truk yang mengangkut gabah terguling dan menabrak besi pengaman jalan. Senin, 27 Maret 2017.

Saksi mata kejadian yang juga merupakan pengguna jalan, Danial menuturkan bahwa kejadian ini sempat menyita perhatian pengguna jalan yang lainnya hanya untuk sekadar singgah untuk foto.

"Pas tikungan kejadiannya sebelum jembatan Batuboddong, arah mobil dari Bulukumba menuju Sinjai kota", katanya.

Kapolsek Sinjai Selatan AKP Sabri Hidayat saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut, diperkirakan karena faktor muatan yang berlebihan serta sopir yang kurang berhati-hati dalam mengemudi.

"Mobil truk dengan nomor polisi DW 8605 BH yang dikemudikan oleh Kurniawan Kile (21 tahun) yang beralamatkan di Kelurahan Anabanue Kecamatan Maniampajo Kabupaten Wajo memuat gabah 15 ton yang dianggap berlebihan sehingga remnya blong", ujarnya.

Sabri Hidayat menambahkan kejadian awal ditangani oleh Polsek Sinjai Selatan karena lebih dekat dari wilayah hukum kami namun kemudian diserahkan ke Polsek Tellulimpoe karena tempat kejadian perkaranya di wilayah hukum Polsek Tellulimpoe.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal ini namun kerugian materil diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

IZHAR/MULIANA AMRI