Ternak Warga Terseret Longsor di Bulu Dua -->
Cari Berita

Ternak Warga Terseret Longsor di Bulu Dua

Sapi warga yang Terseret Longsor /Istimewa

SOPPENG, Bugiswarta.com --Longsor yang terjadi diGattareng perbatasan Soppeng dengan Kabupaten Barru membuat arus lalulintas terputus Senin 12/12/2016.

Bukan hanya itu selain memutuskan jalur strategis antara Soppeng, Wajo, dan daerah lain menuju makassar juga rumah warga tertimpa material tanah.

Bahkan informasi yang diperoleh ternak warga pun ikut Terseret dan terlihat meninggal di badan jalan area lokasi Longsor.

"Ia ada sapi yang meninggal," Kata Ayi pengendara.

Sementara Badan Penanggulangan bencana Daerah (BPBD) sedang berada dilokasi membawa alat berat untuk membersihkan material tanah yang memutus akses transportasi Soppeng Makassar.

Juga terlihat Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak‎ berada di lokasi tersebut melihat warganya yeng mendapatkan musibah longsor.

Laporan Usman Al-Khair