BONE, Bugiswarta.com --Wujud kepedulian kepada masyarakat Aggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bone Suharni bersama Anggota Garnita Partai Nasional Demokrasi (NasDem) Kabupaten Bone Membantu korban kebakaran di Walimpong Kecamatan Bengo Kabupaten Bone Sulawesi Selatan Kamis 27/10/2016)"Kami bersama anggota Garnita menyerahkan bantuan kepada masyarakat yang mengalami kebakaran di Desa Walimpon Kecamatan Bengo, semoga bisa mengurangi beban dari saudara-saudara kami yang mengalami musibah," Kata Suharni
Berita sebelumnya Di Desa Walimpong, Kecamatan Bengo, Kabupaten Bone, Rabu (26/10/2016), sebanyak sembilan rumah milik warga setempat ludes dilalap api.
Kebakaran yang menghabiskan Sembilan rumah warga tersebut, berdasarkan keterangan dari warga setempat, diduga akibat arus pendek listrik
"Kejadian berawal dari rumah Indo Tang, yang diduga akibat arus pendek listrik," Kata Hamsir,
Laporan Usman Al-Khair