Supriansa : Sholat Subuh Berjamaah Mempererat Silahturahim -->
Cari Berita

Supriansa : Sholat Subuh Berjamaah Mempererat Silahturahim

SOPPENG, Bugiswarta.com -- Wakil Bupati Soppeng Supriansa, SH, MH mengadakan pertemuan dengan para  Lurah dari Kecamatan Lilirilau untuk membahas kegiatan sholat subuh berjamaah di Ruang Wakil Bupati pada hari senin tanggal 26 september 2016.

Supriansa menjelaskan kepada Lurah yang hadir bahwa kegiatan sholat subuh berjamaah yang dilaksanakan di setiap mesjid berbeda bertujuan untuk mempererat silahturahim antara pemerintah dengan masyarakat.

" Siapa tau ada masyarakat mempunyai keluhan dan permasalahan, maka pada saat sholat subuh berjamaah ini dapat langsung berkonsultasi dengan pemerintah setempat" kata Supriansa.

Supriansa mengatakan bahwa kegiatan ini sudah mendapat banyak respon positif dari masyarakat karena pemerintah sudah bisa melayani masyarakat kapanpun dan dimanapun. 

" masyarakat bisa mengetahui banyak program pemerintah tanpa datang ke kantor pemerintah" kata Supriansa.
Laporan Vhian
Editor Usman Al-Khair