Demo Mahasiswa, Puluhan Aparat Polres Sinjai Siaga -->
Cari Berita

Demo Mahasiswa, Puluhan Aparat Polres Sinjai Siaga

AKP.Sabri Hidayat Bersama Aparat Polres Sinjai Disela pengamanan Aksi Mahasiswa

SINJAI, Bugiswarta.com -- Puluhan Aparat Kepolisian Polres Sinjai di kerahkan untuk mengawal aksi Mahasiswa Sinjai dalam rangka memperingati hari Tani Nasional di sejumlah titik aksi penyampaian aspirasi, Kamis(29/9/2016)

Aksi Mahasiswa Sinjai yang tergabung dalam solidaritas perjuangan Mahasiswa dan Pemuda Sinjai start dari Lapangan nasional,Lampu merah Persatuan raya,lampu merah Jensud ini menuntut Pemerintah melaksanakan demokrasi sejati dan Undang undang pokok agraria UUPA secara murni.

Kasubag Humas Polres Sinjai AKP.Sabri Hidayat disela-sela pengamanan aksi Demonstrasi menuturkan jika aksi yang di lakukan mahasiswa untuk kepentingan masyarakat itu wajar-wajar saja sepanjang tidak melakukan anarkisme.

"Bentuk demonstrasi juga diatur dalam UU,jadi kita di kepolisian tugasnya mengawal serta menjaga penyampaian aspirasi agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan"Pukasnya.

Aksi dalam rangka memperingati Hari Tani Nasional yang melibatkan Ratusan Mahasiswa dari tiap lembaga kemahasiswaan di Sinjai berlangsung dengan Aman.

Laporan Izhar
Editor Usman