Motor Honda VS Avansa Depan Lapnas Sinjai, Pengendara Kritis -->
Cari Berita

Motor Honda VS Avansa Depan Lapnas Sinjai, Pengendara Kritis

Terlihat warga berkerumun usai kecelakaan terjado
SINJAI, Bugiswarta.com -- Akibat kurang Hati-Hati Kecelakaan antara Motor Honda Spacy DD.2564.ZE dengan Mobil Avansa warna hitam DD.1247.HF terjadi di Depan Lapangan Nasional (Lapnas) Jln.Persatuan raya tidak bisa di elakkan.Senin(8/8/2016)

Akibatnya Pengendara motor Syamsuddin(57) asal Bilofa Sinjai timur terpaksa dilarikan ke RSUD Sinjai karna luka-luka,sementara mobil avansa yang dikendarai IW(37) Rusak berat.

Saksi mata kejadian Arifin yang ada dilokasi kejadian menyebutkan jika pada saat itu pengendara Mobil yang dari arah Pasar Sentral Sinjai sementara akan memutar balik mobilnya,sambil Menelpon.

"Pengendara Mobil tiba-tiba putar balik,tapi dari arah utara pengendara Motor yang melaju tidak bisa menahan laju Motor sehingga menghantam pas depan Ban Depan mobil,Saya sempat lihat pengendara motor terlempar sekitar 7 meter"Ujar Arifin.

Sementara itu Rekan sopir yang sementara ada di dalam mobil menuturkan jika saat itu dia sementara akan kembali ke Pasar Sentral karna akan membeli peralatan mobil.

"Saya sementara di atas Mobil sama rekan yang lain pak,mobil ini dari bulukumba ke Sinjai mau beli alat mobil,kebetulan ada mobil bos kami yang rusak"Tuturnya kepada Bugiswarta.Com

Akibat kejadian yang sempat memacetkan Jalan Persatuan raya ini mengakibatkan Syamsuddin mengalami luka robek di bagian kepala dan wajah sementara menjalani perawatan intensif di RSUD Sinjai,Sampai berita ini diturungkan Pihak Laka Polres Sinjai sementara Menanganinya.‎

Laporan Izhar
Editor Usman