Hore!! Soppeng Bakal didatangi Menteri Pemberdayaan Perempuan RI -->
Cari Berita

Hore!! Soppeng Bakal didatangi Menteri Pemberdayaan Perempuan RI

SOPPENG, Bugiswarta.com -- Kabupaten Soppeng kembali didatangi Menteri, kali ini ‎menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP dan PA) Yohana Susana Yembise dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan, Rabu 3 Agustus 2016.

Kepala Bagian Humas Pemkab Soppeng Ilham usai rapat dikantornya membenarkan agenda kedatangan menteri pemberdayaan dan perlindungan anak di Bumi Latemmamala Soppeng.

"Sesuai jadwal yang kami terima, beliau (Ibu Menteri) akan tiba di Soppeng pada Rabu malam, besok," kata Ilham.

Dia menyebutkan, rombongan Menteri PP dan PA Yohana Susana Yembise akan diterima langsung oleh Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak dan Wakil Bupati Soppeng, Supriansa serta unsur Muspida di Villa Yuliana.

Laporan Usman Al-Khair