![]() |
Andi Nurhidayati |
MAKASSAR, Bugiswarta.com -- Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2016 yang jatuh pada 23 Juli ini masih menyisakan banyak catatan mengenai Persoalan yang dialami anak Indonesia.
Andi Nurhidayati, Sekretaris Fraksi PPP Sulsel meminta Pemerintah untuk memperhatikan isu-isu yang berkaitan terhadap Pendidikan dan Kesehatan anak,
"Selain persoalan kekerasan terhadap anak, Pemeritah harus memastikan seluruh anak Indonesia mendapatkan Pendidikan yang layak, angka anak putus sekolah harus semakin berkurang",Ungkap Ketua Simpul Pemberdayaan Perempuan Soppeng ini.
Selain Persoalan Pendidikan Anak, Pengurus Muslimat NU Sulsel ini juga meminta Pemerintah memberikan jaminan kesehatan terhadap anak,
"Asupan gizi anak juga harus diperhatikan, Kasus vaksin palsu Kita berharap tidak terulang lagi, semua elemen bangsa harus bersatu memastikan masa depan anak Indonesia semakin baik", ungkapnya.
(Relese)