PC IMM Sidrap Tuan Rumah Pelatihan Kader Kesehatan Se-Sulsel -->
Cari Berita

PC IMM Sidrap Tuan Rumah Pelatihan Kader Kesehatan Se-Sulsel

MAKASSAR, Bugiswarta.com -- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sulawesi Selatan menetapkan pimpinan cabang (PC) IMM Sidrap sebagai lokasi pelatihan kader kesehatan yang rencana akan dilaksanakan tanggal 17-18 september 2016.
Kabupaten Sidrap ditetapkan sebagai tuan rumah setelah DPD IMM bersama tim bersilaturahim dengan pimpinan cabang IMM sidrap di warkop bang ali senin, 18/7/2016.

Sekertaris bidang sosial pemberdayaan masyarakat DPD IMM Sul-Sel A. Muh Rifqi Ismulail sebagai konseptor program mengatakan bahwa IMM Sidrap akan menjadi percontohan pimpinan cabang IMM Se Sul-Sel dimana dalam program ini akan kita rangkaikan dengan launching Klinik IMM di desa cenrana yang proyeksinya di masa depan akan menjadi rumah sakit dan sekolah.

"Ini salah satu peran serta IMM dalam menyehatkan dan mencerdaskan masyarakat. kami berharap muhammadiyah dan pemerintah daerah untuk menyukseskan program ini," Kata Rifki Ismulail

Usman