Islamic Center Sinjai Kembali Dapat Kucuran Dana Rp 2,3 Milyar 2016 -->
Cari Berita

Islamic Center Sinjai Kembali Dapat Kucuran Dana Rp 2,3 Milyar 2016

SINJAI, Bugiswarta.com -- Material bahan pembangunan lanjutan proyek yang menelan anggaran Puluhan Milyar pada bangunan  Islamic Centre Sinjai Mulai di Datangkan,Jumat (29/7/2016)

Informasi yang diperoleh bugiswarta.com bahan Besi baja untuk Rangka Atap di bongkar oleh pekerja untuk lanjutan bangunan yang di gadang-gadang menjadi sentral keagamaan di Kabupaten Sinjai ini,

Tahun ini dianggarkan 2,3 M yang bersumber dari APBD(DAU) Tahun 2016 melalui Dinas Tata ruang Pemukiman dan Perumahan Sinjai dan sebagai pelaksana Cv.Accah Mediatama,

Selama ini Proyek pembangunan Islamic Center di lingkungan Tanassang, atau bersebelahan dengan Kantor Bupati Sinjai ini selalu mendapat sorotan masyarakat dan aktivis.Proyek ini sudah menelan anggaran sekira Rp14 Miliar lebih, dan berjalan sejak tahun 2008. Hanya saja hingga tahun 2016 , belum ada perubahan berarti dari fisik bangunan.

"Sampai saat ini proyek seakan tidak ada keseriusan dari pihak pemkab untuk di selesaikan,mudahan tahun ini bisa berjalan dengan baik"ujar Mardi.‎

Laporan : Izhar
Editor : Usman