SOPPENG, Bugiswarta.com-- Pengambilan batu atau penangkar batu di Sungai Pottingeng Dusun Lempa, Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng Sulawesi Selatan dinilai mengancam kerusakan lingkungan.
Pantauan bugiswarta.com penangkar batu atau tambang galian C tersebut di Sungai jika terus berlanjut maka tidak menutup kemungkinan terjadi lonsor pasalnya aktifitasnya sudah mengikis bibir tebing.
Baca Juga Berita Soppeng : 12 Pelajar WNA Praktek Budaya 'Ma' Toana Bali Kampong' di Villa Yuliana Soppeng
Hal ini perlu menjadi perhatian bagi dinas terkait baik dari PSDA ataupun Badan Lingkungan Hidup Pemkab Sopppeng termasuk melakukan peninjauan terhadap ijin dan dampak kerusakan lingkungan.
Terlihat seperti kolam yang sudah dalam akibat galian disungai Pottingen Lempa Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan lalabata Kabupaten Soppeng Sulawesi Selatan |
-----------------------------------------------------------------------
Penulis Cammani
editor Usman al-khair