IMM Kedokteran Unismuh Makassar, Diskusikan Soal Kekaderan -->
Cari Berita

IMM Kedokteran Unismuh Makassar, Diskusikan Soal Kekaderan

Muhammad Alzah ketua panitia‎ melaporkan dari makassar.  

MAKASSAR, Bugiswarta.com -- Pimpinan Komisariat (Pikom) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) fakultas kedokteran universitas muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar dialog kader IMM Kedokteran di rumah kopi jln.Sultan Alauddin, selasa 26/4/2016.

Dialog ini merupakan kegiatan Pra musyawarah komisariat ke 4 dan diikuti oleh puluhan kader IMM FK Unismuh. tema dialog ini adalah "mewujudkan kembali semangat dalam berikatan". 

Dalam dialog ini sebagai narasumber utama adalah dr. Andi Amal Alamsyah Sp.KK M.Kes dimana beliau menekankan bagaimana semangat ukhuwah dan Fastabiqul Khairat harus senantiasa menjadi egostrength dalam kader kader IMM Kedokteran.

Dalam pemaparannya bahwa kader kader IMM harus peka terhadap kondisi masyarakat sekitar, bagaimana kita bisa menjadi manusia yang bermanfaat bagi sesama. 

disamping itu pula narasumber lainnya adalah Kakakanda nurlaela malik SpD yang menjelaskan tentang sejarah dan regenerasi kepemimpinan dalam sebuah ikatan, disamping itu pula menekankan pentingnya hubungan silaturrahmi dan penguatan dalam hal pemikiran positif sebagai kader kedokteran. dalam dialog ini dipandu langsung oleh moderator Kakanda A Muh Rifqi I S.Ked Alumni FK Unismuh.

"Kita berharap dalam dialog ini ada konsep yang bisa menjadi kritik konstruktif untuk regenerasi selanjutnya bagaimana cara menumbuhkan kembali semangat dalam berikatan mahasiswa muhammadiyah khususnya di fakultas kedokteran." kata Alifyah Nur sekertaris umum IMM FK Unismuh.

(*****)