Hari Bumi, Ini Pesan Tokoh Perempuan Nurul Safitri -->
Cari Berita

Hari Bumi, Ini Pesan Tokoh Perempuan Nurul Safitri

Nurul Safitri Fahullah‎ 

SOPPENG, Bugiswarta.com -- Bertepatan dengan Hari Bumi yang jatuh pada hari ini, Jumat, 22 April, publik tampaknya punya cara tersendiri untuk memperingatinya. Salah satunya adalah dengan membuat trending dimedia sosial terkait peringatan tersebut.

Terhitung sejak Jumat pagi, ucapan Selamat Hari Bumi sudah jadi trending topik di Tanah Air. Tak hanya itu,  juga menyampaikan pesan cinta untuk tetap menjaga dan merawat bumi

Hal inipula direspon positif oleh tokoh perempuan Soppeng Nurul Safitri Fathullah, mengatakan agar kiranya hari bumi bukan hanya sekedar status ucapan Selamat, tapi harus ada aksi nyata.

"Kalau hanya sekedar tulis-selamat hari bumi, jaga lingkunan, semua orang bisa, tapi yang turun menanam pohon, jaga lingkungan, itu hanya segelintir orang," Kata Nurul Safitri yang juga ketua DPC Gerindra Soppeng.

Dia berharap agar apa yang ditulis dan di posting melalui media sosial dapat dilaksanakan dalam bentuk aksi nyata.


"Banyak yang bisa bilang, kita jaga bumi, tapi hanya sedikit yang mau turun lapangan tanam pohon, dan jaga pencemaran bumi,olehnya itu mari kita aksi," papar wanita muda ini.

Hari Bumi dirayakan secara global pertama kali pada tahun 1970 oleh Gaylord Nelson. Dengan merayakan hari bumi, masyarakat diharapkan mampu meningkatkan kesadaran untuk hidup lebih baik dan peduli terhadap lingkungan‎

Usman