DPP IMM Launching Kurikulum Sekolah Kader -->
Cari Berita

DPP IMM Launching Kurikulum Sekolah Kader

Irfan Ketua Umum Komisariat IMM ATRO Melaporkan dari makassar    

MAKASSAR, Bugiswarta.com -- Dewan pimpinan pusat (DPP) ikatan mahasiswa muhammadiyah (IMM) melalui lembaga kesehatan dan lngkungan hidup melaunching kurikulum sekolah kader kesehatan IMM di Aula akademi tehnik radiodiagnostik dan radioterapi muhammadiyah Makassar. Sabtu-minggu 26-27/3/2016.

Dalam launching ini dihadiri oleh ketua umum DPD IMM Sulsel dimusioner MMawan Ahmad, ketua umum Pimpinan Cabang IMM Kota Makassar IMMawan Emin Praja, segenap civitas akademik akademi kesehatan Muhammadiyah, yang terdiri dari kader anakes, radiografer, kebidanan, dan keperawatan. dan juga dari FKIK UIN Alauddin.

Launching ini dirangkaikan dengan dialog kader kesehatan dengan mengangkat tema "strategi planning dan rancang bangun gerakan IMM Kesehatan di PTN dan PTS."

"kurikulum ini berisi materi materi yang diberikan pada saat sekolah kader kesehatan IMM dan dipadukan dengan gabungan materi dari akademi kesehatan, dan untuk konsep penerapannya di lapangan saya akan padukan antara sistem akademik dan pengkaderan IMM, salah satu yang kita jalankan adalah melaksanakan kajian kesehatan dengan membahas penyakit medis dengan konsep FGD." Kata A Muh Rifqi dari LKLH DPP IMM.

Lanjutnya kata dokter muda ini bahwa kurikulum ini akan diaplikasikan sebagai bentuk inovasi terbaru di desa binaan, dan diharapkan bisa bermanfaat untuk cabang IMM se Sulawesi selatan.tutupnya

(****)