Universitas Lakidende Sultra Buka Prodi Baru PWK  -->
Cari Berita

Universitas Lakidende Sultra Buka Prodi Baru PWK 


SULTRA, Bugiswarta.com -- Sejak Juli 2015 kampus membuka prodi baru  Studi Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK). Tahun pertama mulai beroperasi menerima maba sebanyak 32 orang. SK pembukaan prodi baru itu tertuang dalam SK Kemenristek Dikti RI, No 167/M/Kp/IV/. Demikian ditegaskan Ketua Prodi PWK Universitas Lakidende Sulawesi Tenggara, Rudi Azis, ST, M.Si, Rabu 4 Nopember 2015.

      
Dijelaskan, prodi baru ini didukung 6 tenaga pengajar S2 serta satu orang sedang melanjutkan S3 ilmu arsitektur dan perencaan PPs-UNHAS.   

"Mendukung operasional prodi melakukan kerjasama dengan beberapa kampus di Sulawesi Tenggara guna mendukung ketersediaan tenaga dosen berpengalaman di antaranya beberapa dosen  LB  dari PPs Universitas Haluoleo, "tegasnya.    
        
Ciri khas prodi ini,   menjadikan isu pengembangan peri urban atau "kota dalam  esa (hinterland oriented),  sebagai orientasi tercermin dalam road map pembukaan program studi tersebut. 


"Karena itu beberapa keahlian  akan dihasilkan pada profil lulusan yakni keahlian perencanaan infrastruktur wilayah dan kota,  perencanaan wilayah perkotaan, perencanaan wilayah perdesaan dan  perencanaan lingkungan kota dan  daerah, "tandas magister perencanaan wilayah dan kota PPs Universitas Haluoleo ini . 
        
Mewujudkan hal itu, maka prodi membangun kerjasama antar sesama prodi   perencanaan wilayah yang tergabung dalam Asosiasi Sekolah Perencanaan Indonesia (ASPI) maupun institusi lainnya,  baik  pemerintah maupun swasta.


"Kerjasama itu  diharapkan akan sejalan dengan ragam metode perkuliahan yang akan dikembangkan pada prodi, "bebernya. 
         
Kuliah kunjungan lapangan merupakan bagian dari implementasi kuliah Studio Perencanaan. Study by research,  rencananya  jadi prioritas model pembelajaran, dimana setiap dosen diwajibkan melakukan penelitian setiap semester berdasar roadmap melibatkan mahasiswa melalui aktifitas mata kuliah.

"sehingga terjadi proses terintegrasi antara riset dan pengajaran dan pada finalnya mampu diimplementasikan melalui program studio perencanaan dan program KKN, "tandasnya.


---------------------------
Yahya Mustafa