IMM Sidrap Selenggarakan Hari AIDS Sedunia (HAS) -->
Cari Berita

IMM Sidrap Selenggarakan Hari AIDS Sedunia (HAS)

SIDRAP, Bugiswarta.com -- Pimpinan Cabang IMM Sidrap mendapat undangan menghadiri rapat oleh Forum Peduli Mustad'afin (FPM) Sidrap. Rapat ini dilaksanakan di warkop Atry Pangakajene Sidrap, dihadiri oleh beberapa lembaga Pemerintahan, LSM dan Organisasi Kemahasiswaan. Diantaranya Dinas Kesehatan Kabupaten Sidrap, SSR TB/HIV Care 'Aisyyah Sidrap, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Sidrap dan beberapa pengurus oragnisasi kemahasiswaan Internal kampus yang ada di kabupaten Sidrap. Rabu 18/11/2015.

Pada agenda tersebut membahas tentang program peringatan Hari AIDS Sedunia yang jatuh pada tanggal 1 Desember mendatang. Menurut hasil diskusi di agenda tersebut, besarnya jumlah masyarakat yang terinfeksi virus HIV sejalan dengan tingkat kasus penyalahgunaan narkoba di kabupaten Sidrap.

Karena sebagian besar masyrakat yang psitif HIV merupakan orang orang yang pernah terjerat pada kasus narkoba, terutama bagi pebgguna jarum suntik (penasun).

"ini tentu sangat memperihatinkan, kita harus bangkitkan kerjasama semua pihak. Kami yakin masih banyak diluar sana yang belum terdeteksi, yang blum kita jangkau," Tutur Ibu Santi dari KPA.

Beliau menerangkan bahwa keberanian masyarakat untuk memeriksakan diri bukan hanya dikarenakan takut akan hasil positif atau tidaknya, tapi mereka takut adanya tindakan diskriminasi apabila nantinya ada masyrakat yang berstatus ODHA (orang dengan HIV/AIDS).

"Ini bisa terjadi karena minimnya pengetahuan Masyarakat tenteng HIV/AIDS ini, makanya kita harus terus sosialisasikan, maka itu kita harus solidkan kerjasama disemua pihak." Tambah Ahlan, Koordinator FPM.

Dalam pertemuan ini Hj. Salfiah Baharuddin dari 'Aisyyah menerangkan kita harus sampaikan ke masyarakat pendidikan utama dalam masyarakat harus dimulai dari keluarga, tp pertanyaanya adalah apakakah dari pihak keluarga tau tidak dengan HIV AIDS ini?.

Dari hasil rapat tersebut diputuskan bahwa sebagai mitra dari Pemerintah dan Ormas yang ada IMM ditawarkan sebagai penyelenggara peringatan HIV/AIDS Sedunia nanti.

"peran pemuda sangat penting, maka agenda ini kami rencanakan dilaksanakan di salah satu kampus yang ada dikabupaten Sidrap, dan kami tawarkan kepada Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah sebagai penyelenggara bersama kami." Tambah Ahlan.

Ketua Umum IMM Sidrap Aswagino Ambo Asse didampingi Bidang Organisasi Komisariat STISIP Muhammdiyah Rappang M.Gazali menyatakan kesiapannya. "kami siap menyukseskan kegiatan ini, mulai dari teknis dan kepanitiaan kami akan maksimalkan. Karena memang inilah tanggujawab kami untuk bersinergi dengan semua pihak untuk membngun kualitas masyarakat Sidrap"

Tentu menjadi harapan semua pihak semoga dengan kerjasama seperti ini mampu membangun kembali citra sidrap di muka piblik, yang mana akhir akhir ini terusik dengan dinamika masalah kemasyarakatan yang terpampang di media lokal dan nasional. "melalui kegiatan ini, kita harus bangun kembali martabat daerah kita" tegas Aswagino.

--------------
Asw-Usman