Sekilas Tentang Wisata Alam Lejja Kabupaten Soppeng dan 'Ritual Mellau Barakka (2) -->
Cari Berita

Sekilas Tentang Wisata Alam Lejja Kabupaten Soppeng dan 'Ritual Mellau Barakka (2)

SOPPENG, Bugiswarta.com -- Ada yang menarik di wisata alam permandian air panas di Lejja Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng dimana sebahagian pengunjung datang mellau 'Barakka' di Juru Kunci mata air panas tersebut.

Mellau barakka secara leterlate diartkita memintah berkah, namun dalam hal ini bugiswarta.com mengurai hasil wawancara dengan sejumlah pengunjung yang mellau barakka melalui juru kunci mata air panas tersebu.

Dari hasil wawancara dengan sejumlah pengunjung di lokasi permandian wisata air panas Lejja mendapatkan bebagai macam niatan dari pengunjung saat mellau barakka melalui prantara juru kunci air panas tersebu.

"Saya punya nazar, kalau sehat-sehat saja maka saya akan kembali ke tempat ini, untuk lepas ayam," Kata Salah satu pengunjung kepada bugiswarta.com


Pantauan bugiswarta.com mereka yang datang melepas nasar dan mellau barakka maka dia akan berjabat tangan dengan juru kunci mata air panas lalu dibacakan sholawat dan bermohon kepada Allah sang pencipta.

Begitupula dengan pengunjung yang lain datang ke Lejja dengan maksud dan tujuan sebagai upaya melepas nasar.

Disisi lain pengunjung yang datang ada yang murni untuk berwisata menikmati panorama alam dengan kesejukan sepoi angin hutan yang lebat, merasakan suara burung dan gemercik air yang mengalir dari lubang mata air.

NB: Jika ingin mengetahui lebih lengkap datanglah Ke wisata Alam permandian Air Panas Lejja Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng sekitar 50 Kilometer dari pusat kota Watansoppeng
------------
Usman