Kodim 1423 Soppeng Gelar Penyuluhan P4GB -->
Cari Berita

Kodim 1423 Soppeng Gelar Penyuluhan P4GB

Suasana saat kegiatan berlangsung (foto/Istimewa)

SOPPENG,Bugiswarta.com -- Komando Distri Militer (Kodim) gelar kegiatan penyuluhan pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) di Jl. Laburawung Kelurahan Lapajung Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng Pukul 09.00 Wita  Rabu 9/09/2015

Kegiatan ini dibuka oleh Dandim 1423 Soppeng Letkol Inf Jefri Antonius Bojo didampingi Kasat Narkoba Polres Soppeng AKP Musa L Gani selaku ketua Tim Penyuluh yang sekaligus menjadi narasumber dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan di ikuti oleh Personil Kodim 1423 Soppeng beserta para ibu ibu PERSIT Kodim 1423 Soppeng yang berjumlah sekitar 100 Orang.

Kasat Narkoba Polres Soppeng bersama anggota Tim yaitu Aiptu Suwondo Bintoro bertindak selaku pemberi materi, Aiptu Asep Sibli dari Sat Binmas Polres Soppeng selaku pemateri pencegahan narkoba, dan Brigpol Amar selaku operator.

"Tim penyuluh memberikan materi penyuluhan tentang jenis jenis narkotika, ciri ciri pengguna narkotika dan pencegahan narkotika yang harus dimulai dari lingkungan keluarga, serta undang undang dan ancaman hukuman pidana tehadap pengguna, penyalur dan pengantar narkoba," Kata Kasat Narkoba Polres Soppeng AKP Musa L Gani
---------
Usman