SYL Boyong Pejabat Pemprov Asal Soppeng - Buka di Rujab Bupati Soppeng -->
Cari Berita

SYL Boyong Pejabat Pemprov Asal Soppeng - Buka di Rujab Bupati Soppeng

Usai buka pasa SYL dan Bupati Soppeng  cipta suasana
canda tawa
Soppeng,bugiswarta.com-Gubernur sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo (SYL) bersama sejumlah Satuan Kerja Perangkat Dinas (SKPD) Provinsi Selawesi Selatan mengikuti acara buka puasa di rumah jabatan bupati Soppeng jalan pengayoman Jum'at (03/07).

Hadir dalam acara itu, Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, Ketua DPRD Sulsel, M Roem, Ketua DPRD Makassar, Aru Beta, Sekda Sulsel, Abdul Latif, Kadis Pertanian Sulsel, Lutfi Halide dan Kadis SDM Sulsel, Gunawan Palaguna.

Hadir pula Kadis Kesehatan Sulsel  Rachmat Latief, Kadis Komprasi UKM, Andi Muh Yamin, Staf Ahli Gubernur Sulsel, Haris Abbas, serta seluruh Kadis lingkup Kabupaten Soppeng, Kabag, Camat guru mengaji, Imam masjid, dan seluruh kepala sekolah dasar se Kabupaten Soppeng.

Staf Ahli Politik Hukum dan HAM Zulkarnain Soetomo yang di temui Juma'at (03/07) mengatakan, kedatangan Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo (SYL) bersama rombongan untuk menghadiri acara Nusul Qur'an Provinsi Sulsel," Acaranya dipusatkan di Kabupaten Soppeng," Zulkarnain berucap.

Usai buka bersama, Gubernur Sulsel salat Isyah dan Tarawih di Masjid Agung Darusalam Watansoppeng, Jl Pemuda atau depan Rujab Bupati Soppeng, Jl Pengayoman.

Kehadiran SYL dan Sejumlah pejabat Pemprov Sul-sel asal Soppeng akan mendobrak popularitas LHD sebagai Calon Bupati Kabupaten Soppeng.

Laporan La Barakka