Curhat Warga Passempe, Kepada Wakil Ketua DPRD Bone -->
Cari Berita

Curhat Warga Passempe, Kepada Wakil Ketua DPRD Bone

Wakil Ketua DPRD Bone (Andi Syamsidar Ishaq)
Watampone, Bw- Momentum temu konstituen para wakil rakyat menjelang pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Pokok 2015 membuat para wakil rakyat kembali menemui konstituen di daerah pemilihan masing-masing untuk mendapatkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat yang diwakilinya di legislatif

Hal itu juga dilakukan oleh Wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bone Andi Syamsidar Ishaq dari Partai Gerindra Senin 27 Oktober 2014 yang dilaksanakan di Desa Passempe Kecamatan Palakka.

Dalam Sambutanya dia mengungkapkan kepada warga agar rasa terimah kasih atas dukungannya dalam pileg yang lalu setelahnya dirinya menyampaikan Bone tidak akan maju tanpa dukungan dari masyarakat terutama dalam hal pembangunan daerah olehnya itu diminta kepada warga disamping melakukan kontrol terhadap dirinya yang mewakili rakyat di legislatif dirinya juga meminta agar memberi masukan terhadap dirinya demi pembangunan Bone kedepan.

"Saya mengucapkan banyak terimah kasih kepada masyarakat Palakka khususnya warga Desa Passempe yang telah memberikan amanah dan kepercayaan mewakili rakyat di Legislatif akan tetapi saya tidak akan bisa berbuat banyak tanpa bantuan dalam ide, pengawasan dan pantauan dari masyarakat,uncapnya

Selanjutnya beberapa perwakilan dari masyarakat seketikan diberikan kesempatan untuk memberikan masukan dan aspirasi kepada wakil ketua DPRD menyampaikan beberpa hal :

1. Perbaikan infrastruktur jalanan
2. Sarana dan pasilitas pendidikan yang ada di Desa Passempe (SD 131 Passempe)
3. Pasilitas Olahraga untuk menyalurkan dan mengembangkan potensi-potensi pemuda dalam hal olahraga termasuk lapangan Sepak Bola
3. Sarana penyaluran air bersih kepada masyarakat
4. Prasarana keagamaan (masjid)
5. TK/TPA
6. Pustu Desa Passempe
7. Pemberdayaan masyarakat petani (peningkatan kesejahteraan)
8. Pelayanan pemerintah
9. dll

Laporan La Barakka
Editor La Rumpa