Desa Polewali Kajuara Mulai Aktifkan Bank Sampah -->
Cari Berita

Desa Polewali Kajuara Mulai Aktifkan Bank Sampah

Bugiswarta.com,Bone -- menyukseskan Bone Zero Waste terus digiatkan, salah satunya di desa Polewali Kecamatan Kajuara, warga dan pemerintah desa setempat mulai mengaktifkan Bank sampah.

Bahkan Kepala desa Polewali, A. Imran mengatakan bersedia memanfaatkan lahannya seluas satu hektare untuk dijadikan sentral bank sampah se-kecamatan Kajuara.

"Bank sampah kami aktifkan, khusus di desa ini, setiap kepala dusun dan ketua TR wajib menyetorkan sampahnya tiap hari minggu di tempatnya masing-masing. Untuk sekecamatan Kajuara ada lahan satu hektar bisa digunakan sebagai sentral bank sampahnya," kata A.Imran, Senin 18 November 2019.

Kendati demikian, dia berharap bukan hanya sampah plastik saja, namun  sampah organik juga ditampung, Di Polewali, selama ini sampah menjadi masalah namun dengan program ini sampah tersebut jadi berkah.

"Dengan program ini tahun depan warga desa bisa bebas pajak karena terbayarkan melalui nilai sampah yang dikumpulkan tersebut, setiap rumah diberikan karung untuk digunakan sebagai tempat sampah plastik," pungkasnya.

Pendamping program Bone Zero Waste Lembaga Kajian dan Advokasi Lintas Masyarakat (LEKAS) Kabupaten Bone, Anwar Tanor mengatakan desa-desa di kecamatan Kajuara mulai mengaktifkan kegiatan bank sampah.
"Kita dorong agar semua desa membentuk dan mengaktifkan bank sampah, sehingga masalah sampah setahap demi setahap dapat teratasi karena sampah yang dikelola dengan baik bisa menjadi berkah bagi masyarakat," pungkas Anwar Tanor. (*)