Kasat Reskrim Ingatkan Banyak Modus Penipuan Jelang Lebaran -->
Cari Berita

Kasat Reskrim Ingatkan Banyak Modus Penipuan Jelang Lebaran

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Soppeng AKP Ahmad Rosma 

Bugiswarta.co, Bugiswarta.com -- Kepala Polisi Resor (Kapolres) Soppeng AKBP Indra Lutrianto Amstono melalui kepala Satuan Reserse dan Kriminal AKP Ahmad Rosma menghjmbau masayarakat agar berhati-hati menjelang lebaran idul Fitri lantaran banyak modus penipuan dan perampokan. 

Pihaknya meminta kepada masyarakat untuk senantiasa waspada dan menjadi polisi untuk diri sendiri demi keamanan dan ketertiban dalam masyarakat.

"Seluruh lapisan masyarakat apabila ketempat keramain terutama ke pasar agar dapat mencegah diri dari perampok", ungkap Ahmad Rosman Kepada Bugiswarta.com Kamis 15 Juni 2017 Lalu.

Lanjtnya kembali mengingatkan kepda masyarakat Soppeng baik di rumah masing masing juga harus menjadi perhatian, termasuk pencegahan bencana kebakaran maupun upaya mengantisipasi pencurian dan perampokan terutama yang hendak melakukan mudik, pastikan rumah ditinggal dalam keadaan aman.

Aman yang dimaksudkan kata dia, seperti rumah dititip pada aparat keamanan atau babin kantibmas, tokoh masyarakat, keluarga, dan lainnya.

"Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang ingin mudik ke kampung afar kiranya peralatan di rumah dapat dicek, terutama aliran listrik dan perbaiki tutup dan kunci rumah sebelum berangkat" Jelasnya

Mansur/Usman