APM Semua Satuan Pendidikan Di Sinjai Meningkat -->
Cari Berita

APM Semua Satuan Pendidikan Di Sinjai Meningkat

SINJAI, Bugiswarta.com---Pemerintah Kabupaten Sinjai telah berhasil memajukan penyelengaraan urusan Pemerintahan untuk tahun 2016 utamanya dalam pemberantasan buta huruf, hal ini ditandai dengan beberapa program Pemkab serta sederet penghargaan yang telah diterima.Rabu, (3/5/2017).

Hal ini terungkap saat rapat Paripurna laporan keterangan pertanggung jawaban Bupati Sinjai pada beberapa waktu lalu di Gedung Paripurna DPRD Sinjai yang disampaikan oleh Bupati Sinjai yang diwakili oleh Wakil Bupati Andi Fajar Yanwar.

" Kita telah melaksanakan program yang difokuskan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam berbagai aspek kehidupan, melalui pendidikan gratis angka partisipasi murni (APM) tingkat SD/MI sebesar 100 persen, SMP/sederajat 89,09 Persen, dan SMA/Sederajat 76,50 persen, " Kata Andi Fajar.

Sementara itu sederet penghargaan telah diterima misalnya finalis tutor pendidikan keaksaraan dalam rangka apresiasi guru dan tenaga pendidikan (GTK) pendidikan anak usia dini (PAUD) dan Pendidikan Masyarakat (Dikmas) tingkat nasional, penghargaan Bunda PAUD tingkat nasional, penghargaan tutor paket A, Paket C dan pendidikan keaksaraan tingkat nasional sebagai finalis.

" Kita berhasil juara 1 lomba pengelola taman bacaan masyarakat (TBM) pada jambore/apresiasi GTK PAUD dan Dikmas pendidikan dan tenaga kependidikan anak usia dini non formal dan informal tingkat nasional, " Kuncinya.

IZHAR/MULIANA AMRI