Legislator PAN Minta Tim Saber Usut Pungutan PNS di Stand HJB -->
Cari Berita

Legislator PAN Minta Tim Saber Usut Pungutan PNS di Stand HJB


BUGISWARTA.com, Bone---Legislator Partai Amanat Nasional, Andi Adriana meminta kepada Tim Saber (Sapu Bersih) Pungli Kabupaten Bone, untuk mengusut dugaan pungutan liar terhadap sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ada di kecamatan. Minggu, 19 Maret 2017.

Pasalnya, sejumlah PNS di kecamatan dimintai untuk berkontribusi dalam penyewaan stand pada Expo Hari Jadi Bone ke-687 2017 mendatang. Untuk PNS Golongan II dimintai uang Rp 50.000, sementara untuk Golongan III Rp. 75.000.

Anggota DPRD Bone, Andi Adriana mengatakan bahwa pungutan yang dilakukan oleh oknum kecamatan tidak sesuai dengan prosedur, jadi kata dia, Tim Saber Pungli Bone harus cekatan dalam melaksanakan tugas karena pungutan yang mengatasnamakan penyawaan stand HJB setiap setiap tahun terjadi.

"Momen Hari Jadi Bone seharusnya dijadikan sebagai pesta bagi seluruh masyarakat untuk menampilkan kreativitas dan karya, namun saat ini momen HJB dijadikan sebagai ajang meminta sumbangan untuk seluruh PNS dalam berpartisipasi memeriahkan HJB, pungutan yang kerap meresahkan PNS ini setiap tahun dilakukan", kata Adriana.

Sebelumnya, salah seorang PNS yang enggan disebutkan namanya membeberkan, dari hasil rapat bersama dengan pihak kecamatan pada tanggal 29 Februari lalu mengeluarkan surat ederan kepada seluruh sekolah untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan Expo HJB nantinya.

"Ada salah satu guru yang mengikuti rapat bersama dengan pihak kecamatan, dan memberikan surat edaran untuk berpartisipasi pada Expo HJB, dalam surat tersebut tidak disebutkan jumlah nominal yang harus disumbangkan, namun secara lisan guru PNS diharuskan untuk membayar, untuk guru golongan II membayar sebesar Rp.50.000 dan untuk golongan III sebesar Rp.75.000", ungkapnya

SYAHRUDDIN/MULIANA AMRI