HUT Kodam ke-60, Kodim 1424 Kerahkan Ribuan Personel -->
Cari Berita

HUT Kodam ke-60, Kodim 1424 Kerahkan Ribuan Personel


BUGISWARTA.com, Sinjai -- Perayaan HUT ke-60 Komando Derah Militer (Kodam) XIV/Hasanuddin, Komando Distrik Militer (Kodim) 1424 Sinjai gelar karya bhakti yang bertempat di Lapangan Sinjai Bersatu, sebanyak 6.600 personel yang terdiri dari OPD, unsur masyarakat, mahasiswa dan siswa-siswi.

Kodam XIV/Hasanuddin berhasil meraih Rekor Muri untuk kategori karya bhakti secara serentak di seluruh wilayah Kodam XIV. Salah satu yang berkontribusi adalah Kodim 1424 Sinjai.

“Karya bakti ini merupakan rangkaian kegiatan memperingati HUT Kodam ke-60. Kami pilih pusat kegiatannya di Lapangan Sinjai Bersatu, dengan harapan ini sebagai simbol bersatunya masyarakat Sinjai dalam menjaga kebersihan lingkungan,” Ungkap Dandim 1424 Sinjai, Letkol Czi Gunawan Susianto, Selasa 23 Mei 2017..

Gunawan menambahkan bahwa pada tanggal 26 Mei 2017, TNI akan melakukan penanaman pohon lontar secara serentak. Sebanyak 14.406 pohon lontar akan ditanam di wilayah Kodam Hasanuddin termasuk di Sinjai.

"Kodim 1424 sendiri akan melakukan penanaman serentak pohon lontar pada Jumat 26 Mei 2017 di seluruh wilayah Kodam XIV/Hasanuddin Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat dan Sulawesi Tenggara sebanyak kurang lebih 14.406 pohon lontar yang  akan ditanam", Gunawan menjelaskan.

Lanjut Letkol Czi Gunawan Susianto, ia mengatakan, "Saya juga apresiasi masyarakat karena turut berpartisipasi. Harapan saya semoga Sinjai semakin kokoh kedepan dan kita harap masyarakat hidup bersih", kuncinya.

BURHAN/MULIANA AMRI