Gunakan Sistem Kemitraan, Kades Kadai : Bumdes jadi Tulang Punggung Perekonomian Desa -->
Cari Berita

Gunakan Sistem Kemitraan, Kades Kadai : Bumdes jadi Tulang Punggung Perekonomian Desa

BUGISWARTA.com, Bone----Bumdes Bukit Berue, Desa Kadai Kecamatan Mare dikelola dengan sistem kemitraan dengan masyarakat.
Permendesa Nomor 4 tahun 2015 tentang Pendirian, Pengurusan dan Pengelolaan, dan Pembubaran Badan Usaha Milik Desa, yang menjadi pedoman bagi daerah dan desa dalam pembentukan dan pengelolaan Bumdes.

Pengembangan Bumdes merupakan bentuk penguatan terhadap lembaga-lembaga ekonomi desa serta merupakan alat pendayagunaan ekonomi lokal dengan berbagai ragam jenis potensi yang ada di desa.

Bumdes menjadi tulang punggung perekonomian pemerintahan desa guna mencapai peningkatan kesejahteraan warganya, Bumdes bukit Berue yang di miliki Desa Kadai Kecamatan Mare merupakan salah satu Bumdes yang ada di Kabupaten Bone.

Kepala Desa Kadai, A.Hikmat Samad,ST yang kami temui Dikantornya menjelaskan bahwa Bumdes yang ada di Desanya bergerak di bidang peternakan,pertanian dan simpan pinjam" Bumdes kami dibidang peternakan,pertanian dan simpan Pinjam"ungkapnya.

Dibidang peternakan, Bumdes Bukit Berue menggunakan konsep kemitraan,dimana masyarakat dilibatkan langsung untuk memelihara sapi yang dibeli dengan bagi hasil.

A.Hikmat juga menjelaskan bahwa untuk bidang simpan pinjam,Bumdes Bukit Berue memberikan pinjaman kepada masyarakat yang membutuhkan untuk tambahan modal usaha dengan syarat masyarakat harus membuat permohonan pinjaman, surat keterangan usaha, persetujuan suami istri dan jaminan berupa fotocofy BPKB, Fotocofy sertifikat, bagi masyarakat yang meminjam diberikan beberapa pilihan  pengembalian yakni dengan sistem pengembalian setelah panen atau tahunan dengan bayar tiap bukan dan bunga 1,5 persen.

"Usaha Simpan pinjam uang dikelola Bumdes kami memberikan bunga 1'5 persen dengan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon nasabah, untuk pengembaliannya bisa setelah panen atau cicil selama setahun"lanjutnya.12/05/2017

ASRUL/SYAHRUDDIN