Penulis Novel "Ada Nur di Bumi Latemmamala" Bantu Ekspos Pariwisata di Soppeng -->
Cari Berita

Penulis Novel "Ada Nur di Bumi Latemmamala" Bantu Ekspos Pariwisata di Soppeng

Kepala Badan Promosi Pariwisata Daerah M. Faruq  Adam  Sekretaris daerah Sugirman Djarofi  bersama penulis Novel "Ada Nur di Bumi Latemmamala"  Mutia Tri Satya diruang Pola Kantor Bupati Soppeng
BUGISWARTA.com, Soppeng---Sekretaris Daerah Ir. Sugirman Djaropi, MS mewakili Bupati Soppeng menghadiri acara peluncuran novel “Ada Nur di Bumi Latemmamala” dan workshop "Tehnik Menulis Kreatif" oleh Mutia Tri Satya di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng di Jalan Salotungo Kelurahan Lalabatarilau Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng. Rabu 8 Maret 2017.
Kepala Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kab.Soppeng, Pahrul Adam mengatakan bahwa dengan adanya novel ini sangat membantu terkhusus di Soppeng orang yang pertamanya tidak tahu akhirnya tahu melalui novel ini. Kami juga mengangkat sutra di Jakarta dan itu sukses, BPPD di Soppeng resmi didirikan pada 27 April berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati.
Mutia Try Satya mengatakan bahwa judul novel pertama yang ia tulis “laki-laki Bugis yang luar biasa”. Saya menulis novel ini dari literatur yang ada serta informasi dari pihak-pihak  yang terkait.
“Judul novel kedua "Sutra dan Tenun", saya berharap Soppeng suatu saat nanti bisa mengembalikan nama sutra Soppeng dengan novel ini, dan saya mau mengantar Soppeng dikenal lebih luas lagi. Salah satu ciri khas Soppeng yang tidak dimiliki oleh Paris Perancis yaitu murah senyum pada setiap orang yang dia temui”, jelas Mutia.
Sambutan Bupati Soppeng yg dibacakan oleh sekretaris daerah menyampaikan bahwa peluncuran novel ini sangat tepat sekali karena menjelang Hari Jadi Soppeng (HJS), kalau bisa bukunya nanti bisa dibagikan kepada para undangan yang hadir di hari jadi Soppeng, banyak yang bisa ditampilkan disini, dulu Soppeng itu Bandungnya Sul-Sel. 
“Untuk itu dengan hadirnya novel berjudul “Ada Nur di Bumi Latemmamala” yang merupakan novel pertama yang mengangkat banyak keajaiban di daerah ini, diharapkan menjadi koleksi dan memperkayapati.perpustakaan daerah sekaligus sebagai penyemangat dan inspirator bagi masyarakat Soppeng”, harapnya.

Turut hadir dalam peluncuran novel ini diantaranya adalah A. Unru Mappejanci,selaku Kepala Dinas Pariwisata Soppeng, Pahrul Adam selaku Kepala BPPD (Badan Promosi Pariwisata Daerah) Kab.Soppeng,  Andi Janwar Jauri selaku Kepala BPPD Provinsi Sul-Sel, dan para forkopimda, siswa SMP dan pendamping se-Kabupaten Soppeng yang berjulmah 100 orang.
USMAN AL-KHAIR/MULIANA AMRI