MDIA Bontoala Siap Gelar Ujian Nasional Berbasis Komputer -->
Cari Berita

MDIA Bontoala Siap Gelar Ujian Nasional Berbasis Komputer

Suasana simulasi UNBK di MDIA
MAKASSAR, Bugiswarta.com -- Madrasah Tsanawiah Pondok Pesantren Ma'had Diraasaatil Islaamiyyah Wal Arabiyyah (MDIA) Bontoala Makassar melaksanakan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di Kampus II Pondok Pesantren MDIA Bontoala Jalan Lamuru Makassar, Senin (27/2/2017).

Proktor UNBK MTs MDIA Bontoala Makassar, Muh Fathur Rahman, mengungkapkan kesiapan MTs MDIA Bontoala mengikuti UNBK
"Persiapan MTs MDIA Bontoala untuk UNBK telah berlansung selama 4 bulan, mulai dari kelengkapan data siswa hingga kelengkapan komputer dan jaringan internet sesuai standar yang ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan", 
"Kami melakukan simulasi hari ini dan besok, Kita berharap simulasi ini memberikan pengalaman dan pemahaman kepada Santri dalam menghadapi ujian yang sesungguhnya yang akan berlansung pada bulan Mei nantinya", ungkap Sekretaris Umum IKA MDIA Bontoala Makassar ini.‎

LAPORAN USMAN AL-KHAIR